Jumat, 11 Mei 2018

Wanita Lembut Penuh Kasih Sayang

Saya mengenalnya beberapa tahun yang silam, tepatnya ketika saya dan teman-teman sekantor
melakukan kunjungan kasih ke sebuah panti asuhan dikotaku. sebuah panti asuhan yang menampung anak-anak yatim piatu, tuna wisma, orang gila, orangtua jompo. 
Kedatangan kami kesana adalah dalam rangka berbagi kebahagian di hari kemenangan pada saat momen bulan puasa tahun 2015 kemarin.
Namanya ibu.Lely wanita paruh baya yang mengabdikan diri untuk mengasuh anak-anak yatim piatu, fakir miskin dan orang gila tanpa di gaji. Saya sangat terkesima dan terharu bagaimana dia merawat satu persatu penghuni panti asuhan dengan penuh kasih sayang. Jika hanya merawat dan mengasuh beberapa anak-anak yatim piatu itu bukanlah sebuah perkara yang sulit tetapi ketika harus merawat dan mengasuh orangtua jompo dan orang gila butuh kesabaran yang luarbiasa. Tidak semua orang bisa melakukan hal tersebut.
Ibu Lely bercerita kepadaku bahwa rasa kasih sayang dan peduli dengan sesamalah yang mendorongnya untuk melakukan semua ini. Beliau melakukan dengan senang hati dan penuh keikhlasan. Pagi-pagi sebelum azan subuh berkumandang beliau sudah bangun terlebih dahulu dibantu oleh 1 orang juru masak mereka bekerjasama untuk menyediakan sarapan pagi buat seluruh penghuni panti. Biasanya di pagi hari beliau mengajak penghuni panti untuk senam bersama. Selain untuk menjaga kesehatan sekaligus untuk terapi bagi penghuni panti khususnya orang gila, demikian penjelasan ibu Lely.
Selain itu untuk mengisi waktu dan sekaligus sebagai media hiburan bagi anak-anak penghuni panti beliau rutin mengajak anak-anak untuk nonton bersama. Tentunya acara menonton ini ketika anak-anak sudah selesai mengerjakan PR sekolah. Betapa mulianya Cinta kasih seorang wanita seperti ibu Lely dengan puluhan anak yang butuh perhatian.
Terimakasih Ibu Lely engkau mengajarkan aku untuk mengasihi sesama tanpa mengharap pamrih atau balasan apapun. Mengajariku untuk selalu bersyukur atas apa yang sudah aku terima saat ini. Seandainya ada sepuluh orang sepertimu mungkin tak ada lagi namanya anak-anak gelandangan yang mengemis atau orang gila yang berkeliaran di pinggir jalan. Semoga engkau diberikan kesehatan, umur yang panjang dan kesabaran mengasuh seluruh penghuni panti. Sungguh, Kelembutan hatimu selembut tissu ya Tessa yang aman dipakai seluruh keluarga.
Produk Tissue yang sangat menginspirasiku yang terbuat dari bahan alami dan selalu inovatif dalam memberikan kepuasaan pelanggannya. Semua produknya seperti : facial tissue, napkin tissue, toilet tissue, towel tissue, handkrecieft tissue dibuat dengan teknologi tinggi sehingga menjadi produk idaman semua orang. Memberikan yang terbaik, ya itu dia sepotong kata yang membuat tissue Tessa menjadi inspirasiku.  #TessaWanitaInspirasi


Tidak ada komentar: